Sunday, May 5, 2013

Sekilas Tentang Microprocessor

Motherboard ~ Mainboard


Motherboard adalah tempat untuk memasang atau meletakkan berbagai komponen, misalnya prosesor, VGA card, sound card, memori, dan lain-lain. Sebagai media transfer data dari komponen yang bekerja di dalam komputer. Motherboard merupakan komponen utama sebuah PC, karena pada motherboard-lah semua komponen PC anda akan disatukan. Motherboard atau juga dikenal dengan Mainboard adalah papan rangkaian utama pada komputer dimana processor, memory dan peripheral-peripheral lainnya terpasang. Motherboard berfungsi mengatur dan menghubungkan antara satu peripheral dengan pheripheral lainnya dalam menjalankan sebuah system.





Bagian Bagian Motherboard, diantaranya:


• Chipset
Chipset yang digunakan pada motherboard berperan sangat vital karena berfungsi mengatur lalu lintas data seperti aliran data dari processor ke memory, dari memory ke harddisk, dll. Chipset menentukan jenis dan kecepatan maksimal processor, besar FSB maksimal yang didukung, jenis memory yang digunakan, frekuensi memory maksimal yang didukung, dll. Selain itu juga terdapat fitur-fitur yang diusung oleh motherboard, seperti dukungan RAID, USB, Firewire, SATA, dual channel, dll.
Ada beberapa produsen chipset yaitu OPTI, UMC, Ali (ACER Laboratories Inc), SiS, VIA dan tentunya si raja chip, Intel Corp.
Untuk chip Intel ada beberapa contoh seperti: i430FX (Triton I), i430HX (Triton II), i430VX (Triton III), i430TX, semuanya mendukung soket 5/7
i450GX (Orion), i450KX (Mars) mendukung Pentium Pro
i440FX (Natoma), i440BX, i440GX, i440NX mendukung PentiumII
• Socket/slot processor.

Tentu saja motherboard memiliki tempat untuk berdiamnya processor, dan pada umumnya ada 2 jenis tipe untuk processor yaitu socket dan slot. Biasanya setiap motherboard memliki satu jenis saja misalkan socket saja, atau slot saja. tetapi ada juga yang memiliki lebih dari satu socket atau slot, biasanya digunakan untuk multi processor. Penting sekali memasukan prosessor dengan hati-hati, sehingga tidak akan ada pin-nya yang bengkok (ada ratusan pin pada prosessor jenis socket). Untuk prosessor jenis socket, biasanya ada tuas kecil yang berfungsi sebagai pengunci prosessor tersebut. dan untuk prosessor jenis slot, biasanya bila kita masukan/tancapkan maka prosessor akan terkunci secara otomatis. Dan biasanya tipe slot ini digunakan pada prosessor jenis pentium 3 kebawah.
Ada beberapa jenis Socket Processor, contohnya: DIP (40 pin) untuk processor 8088/8086, soket 3 (168 pin) untuk processor 486, soket 5 dan 7 (321 pin) untuk processor Pentium, socket 8 (371 pin) untuk processor Pentium Pro, slot 1 untuk PentiumII, slot A untuk AMD K7, dsb. [BERSAMBUNG...]
[ikuti terus edisi berikutnya]
 



MIKROPROSESOR



Adalah sebuah central processing unit (CPU) elektronik komputer yang  terbuat dari transistor mini dan sirkuit lainnya diatas sebuah sirkuit  terintegrasi semikonduktor yang bekerja dengan program.

Mikroprosesor berasal dari microprocessor, yang secara kasar dapat  diterjemahkan sebagai pemroses mikro atau mengolah mikro. Secara fisik, mikroprosesor adalah subuah keping (chip) kecil, yang dirancang untuk mengerjakan pekerjaan-pekerjaan yang cukup kompleks. Mikroprosesor adalah sebuah sirkuit terpadu yang dikemas pada  sekeping silicon yang tipis, sebuah prosesor berisi ribuan atau bahkan  jutaan komponen ekuivalen transistor, yang masing masing saling terhubung oleh jalur aluminium yang sangat halus, semua transistor itu bekerja sama untuk menyimpan dan memanipulasi data, dengan demikian mikroprosesor dapat melakukan berbagai fungsi dan tugas yang bermacam macam.

Mikroprosesor sebagai pengontrol atau pengolah utama dalam suatu rangkaian elektronik. Mikroprosesor biasa disebut juga CPU (Central Processing Unit). Cara kerjas sebuah Mikroprosesor diarahkan oleh suatu program dalam kode-kode bahasa mesin yang telah dimasukkan terlebih dahulu ke dalam sebuah memori. Di dalam Mikroprosesor minimal terdiri dari rangkaian digital, register, pengolah logika aritmatika, rangkaian sekuensial.

Sebuah mikroprosesor (disingkat µP atau uP) adalah sebuah central processing unit (CPU) elektronik komputer yang terbuat dari transistor mini dan sirkuit lainnya di atas sebuahsirkuitterintegrasisemikonduktor.

Sebelum berkembangnya mikroprosesor, CPU elektronik terbuat dari sirkuit terintegrasi TTL terpisah; sebelumnya, transistor individual; sebelumnya lagi, dari tabung vakum. Bahkan telah ada desain untuk mesin komputer sederhana atas dasar bagian mekanik seperti gear, shaft, lever, Tinkertoy, dll.

Evolusi dari mikroprosesor telah diketahui mengikuti Hukum Moore yang merupakan peningkatan performa dari tahun ke tahun. Teori ini merumuskan bahwa daya penghitungan akan berlipat ganda setiap 18 bulan, sebuah proses yang benar terjadi sejak awal 1970-an; sebuah kejutan bagi orang-orang yang berhubungan. Dari awal sebagai driver dalam kalkulator, perkembangan kekuatan telah menuju ke dominasi mikroprosesor di berbagai jenis komputer; setiap sistem dari mainframe terbesar sampai ke komputer pegang terkecil sekarang menggunakan mikroprosesor sebagai pusatnya.

Sejarah Microprosesor

1971: 4004 Microprocessor

Pada tahun 1971 munculah microprocessor pertama Intel , microprocessor 4004 ini digunakan pada mesin kalkulator Busicom. Dengan penemuan ini maka terbukalah jalan untuk memasukkan kecerdasan buatan pada benda mati.

BERSAMBUNG.........



No comments: